Berlibur ke luar negeri menjadi pengalaman yang menyenangkan, tetapi persiapan yang tidak matang akan membuat liburan menjadi tidak menyenangkan.
Oleh karena itu perisapan sangat penting untuk memastikan liburan keluar negeri berjalan lancar. Berikut ini beberapa tips yang dapat membantu kamu:
1. Persiapkan Dokumen Perjalanan
Hal yang paling penting adalah menyiapkan dokumen identitas, lalu asuransi perjalanan wisata luar negeri dan visa. Berikut 3 dokumen yang wajib kamu urus
- Paspor: Pastikan paspor kamu masih berlaku setidaknya satu tahun setelah sebelum tanggal keberangkatan.
- Visa: Cek apakah negara tujuan membutuhkan visa atau tidak. Jika diperlukan visa, maka kamu harus mengurusnya jauh-jauh hari karena penerbitan visa tidak bisa dadakan.
- Asuransi Perjalanan: Sangat disarankan untuk memiliki asuransi perjalanan untuk melindungi dari risiko yang tidak terduga, seperti kehilangan bagasi atau masalah kesehatan.
2. Riset Negara Tujuan
Pelajari budaya, kebiasaan, dan aturan di negara tujuan untuk menghindari kesalahpahaman. Serta cek kondisi geografi dan cuaca untuk menentukan pakaian yang harus dibawa.
Dan pastikan kamu mengetahui lokasi penting seperti kedutaan besar Indonesia, rumah sakit, atau kantor polisi.
3. Siapkan Itinerary yang Jelas
Rencanakan tempat-tempat yang ingin dikunjungi beserta waktunya, gunakan aplikasi peta dan panduan wisata untuk mempermudah navigasi. Disarankan memakai jasa tourguide jika kamu memang baru pertama kali liburan ke luar negeri.
4. Anggaran dan Mata Uang
Buat anggaran perjalanan dan pastikan sesuai dengan kemampuan finansial kamu, jangan sampai liburan dengan memaksakan budget pas-pasan ya.
Tukarkan uang ke mata uang lokal negara tujuan sebelum keberangkatan atau cari tahu lokasi money changer di Indonesia atau di negara tujuan.
Dan yang terakhir jangan lupa untuk mengaktifkan kartu kredit atau debit kamu untuk transaksi internasional.
Baca Juga : tips menghidari loker penipuan atau bodong
5. Perlengkapan dan Barang Bawaan
Buat daftar barang yang perlu dibawa, seperti pakaian, obat-obatan pribadi, dan perlengkapan elektronik (adaptor universal, power bank, dll.).
Jangan lupa membawa salinan dokumen penting, baik fisik maupun digital. Ingat bawa tas kecil untuk membawa barang berharga seperti dompet, paspor dan dokumen berharga lainnya.
6. Pelajari Bahasa Dasar
Hafalkan beberapa frasa dasar dalam bahasa lokal, seperti salam, permintaan bantuan, atau pertanyaan umum. Jika kamu belum hafal bahasa lokal, kamu wajib bisa berbahasa inggris untuk berkomunikasi.
Andaikan masih kesulitan untuk berkomunikasi, kamu bisa menggunakan aplikasi penerjemah untuk memudahkan komunikasi.
7. Cek Kesehatan
Lakukan pemeriksaan kesehatan sebelum berangkat, pastikan kamu telah mendapatkan vaksin yang mungkin diperlukan untuk negara tertentu. Misalnya jika kamu ingin pergi ke arab saudi, kamu harus sudah di vaksin meningitis.
8. Konektivitas dan Komunikasi
Beli kartu SIM lokal atau aktifkan layanan roaming untuk tetap terhubung ke internet selama perjalanan. Pastikan kamu memiliki aplikasi penting seperti peta offline, aplikasi transportasi lokal, dan platform komunikasi.
9. Keamanan
Hindari membawa terlalu banyak barang berharga, simpan uang dan dokumen penting di tempat yang aman, seperti dompet anti-maling.
Tetap waspada terhadap lingkungan sekitar, terutama di tempat umum yang ramai. Karena bisa saja tindak kejahatan terjadi, meski di negara maju sekalipun.
Kesimpulan
Berlibur ke luar negeri memang memerlukan persiapan yang cukup banyak, mulai dari dokumen, anggaran, hingga pengetahuan dasar tentang negara tujuan.
Namun, dengan persiapan yang matang, kamu dapat menikmati perjalanan tanpa khawatir dan mendapatkan pengalaman yang berharga. Persiapkan dirimu dari jauh hari jika ingin berlibur ke luar negeri, dan selamat berlibur.