Menu

Mode Gelap
Distributor Bubuk Minuman Kekinian Sejarah Singkat Teknologi Neuromorfik Rekomendasi Hotel Low Budget di Jakarta Sedikit Tips Keamanan untuk Sistem POS Pentingnya Memilih Domain dan Hosting yang Tepat untuk Meningkatkan SEO dan Performa Website Sidikit Sharing Tentang Jatujak

Asbabun Nuzul

Asbabun Nuzul Surat Al-Ahzab Ayat 36

badge-check


Asbabun Nuzul Surat Al-Ahzab Ayat 36 Perbesar

Surat Al-Ahzab Ayat 36

وَمَا كَانَ لِمُؤْمِنٍ وَّلَا مُؤْمِنَةٍ اِذَا قَضَى اللّٰهُ وَرَسُوْلُهٗٓ اَمْرًا اَنْ يَّكُوْنَ لَهُمُ الْخِيَرَةُ مِنْ اَمْرِهِمْ ۗوَمَنْ يَّعْصِ اللّٰهَ وَرَسُوْلَهٗ فَقَدْ ضَلَّ ضَلٰلًا مُّبِيْنًاۗ ٣٦

36.  Tidaklah pantas bagi mukmin dan mukminat, apabila Allah dan Rasul-Nya telah menetapkan suatu ketentuan, akan ada pilihan (yang lain) bagi mereka tentang urusan mereka. Siapa yang mendurhakai Allah dan Rasul-Nya, sungguh dia telah tersesat dengan kesesatan yang nyata.

Asbabun Nuzul Surat Al-Ahzab Ayat 36

Diriwayatkan oleh Ath-Thabrani dengan sanad yang shahih yang bersumber dari Qatadah, bahwa Nabi Saw. Melamar Zainab untuk Zaid, tetapi Zainab mengira bahwa Rasulullah melamar untuk dirinya. Ketika Zainab itu tahu bahwa Rasulullah melamar untuk Zaid, ia menolaknya. Ayat ini turun berkenaan dengan peristiwa tersebut yang melarang kaum mukminin menolak ketetapan Rasul-Nya. Setelah turun ayat ini Zainab pun menerima lamaran itu.

Diriwayatkan oleh Ibnu Jarir dari ‘Ikrimah yang bersumber dari Ibnu Abbas, bahwa Nabi Saw. Melamar Zainab binti Jahsyi untuk Zaid bin Haritsah, akan tetapi ditolak dan berkata dengan sombongnya: “Keturunanku lebih mulia darinya”. Ayat ini turun berkenaan dengan peristiwa diatas sebagai perintah untuk menerima ketetapan Allah dan Rasul-Nya.

Diriwayatkan juga oleh Ibnu Jarir dari Al-Ufi yang bersumber dari Ibnu Abbas Diriwayatkan oleh Ibnu Abi Hatim yang bersumber dari Ibnu Zaid, bahwa ayat ini turun berkenaan dengan Ummu Kaltsum binti Uqbah bin Abi Mu’aith, seorang wanita pertama yang hijrah ke Madinah, yang menyerahkan dirinya kepada Nabi Saw. Untuk dikawini. Nabi Saw. Akan mengawinkannya kepada Zaid bin Haritsah akan tetapi Ummu Kaltsum dan saudara-saudaranya tidak menyukainya. Mereka berkata: “Kami menyerahkan diri kepada Rasulullah Saw. Tapi mengapa justru dikawinkan kepada hambanya”.

Kitab Asbabun Nuzul

Asbabun nuzul diatas diambil dari terjemahan kitab Lubaabun Nuqul fi Nuzulul Qur’an karya imam Suyuthi.

Mohon maaf jika ada kekeliruan dalam penulisan, silahkan dikomentari. Terima kasih

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Asbabun Nuzul Surat Al-Anbiya Ayat 6

22 Agustus 2024 - 04:01 WIB

Asbabun-Nuzul-Surat

Asbabun Nuzul Surat Al-Anbiya Ayat 34

22 Agustus 2024 - 04:01 WIB

Asbabun-Nuzul-Surat

Asbabun Nuzul Surat Al-Hajj Ayat 60

22 Agustus 2024 - 04:01 WIB

Asbabun-Nuzul-Surat

Asbabun Nuzul Surat Al-Hajj Ayat 52

22 Agustus 2024 - 04:00 WIB

Asbabun-Nuzul-Surat

Asbabun Nuzul Surat Al-Hajj Ayat 37

22 Agustus 2024 - 04:00 WIB

Asbabun-Nuzul-Surat
Trending di Asbabun Nuzul